BEKASI SELATAN – PKS dan Gerindra rupanya sudah mantap terbukti. Hal ini dikatakan Bendahara Umum DPP PKS Mahfudz Abdurrahman bahwa PKS dan Gerindra sudah mengambil keputusan.
“Kita sudah mengambil Keputusan untuk mendukung Deddy Mizwar dan Ahmad Syaikhu sebagai wakilnya,” ujar dia.
Diakuinya, kata Mahfudz bahwa PKS dan Gerindra sudah melakukan kesepakatan-kesepakatan. Dia mengklaim bahwa pasangan tersebut telah mencapai angka 99 persen. Tapi, di dalam dunia politik 1 persen itu sangat menentukan.
“Waktu di DKI dulu pasangan Mardani telah mendeklarasikan, tapi tiba-tiba kan berubah. Jadi kalau dibilang semangat sampai saat ini kita masih komitmen,” ungkap dia.
Dikatakannya, Ahmad Syaikhu dipilih oleh PKS untuk maju dalam Pilkada 2018 mendatang di Provinsi Jawa Barat untuk menjadi Wakil Gubernur dari Deddy Mizwar.
“Ahmad Syaikhu dipilih karena dari Pemira (Pemilihan Internal,red) perolehan suaranya dia paling tinggi, dan udeh fix di kita,” katanya.
Menurutnya posisi tersebut bisa berubah, karena dia menilai politik itu dinamis.
“Tiba-tiba terjadi pergeseran itu gak mustahil terjadi,” tutup dia. (GUN)
Leave a Reply