Dicekoki Miras, Gadis 17 Tahun ‘Digilir’ 4 Temannya

Tiga pelaku pemerkosa gadis 17 tahun yang berhasil diciduk polisi, 1 pelaku lainnya masih buron.

BEKASI SELATAN – Sungguh miris kejadian yang menimpa seorang pelajar asal Kota Bekasi berinisial SPS, berusia 17 tahun. Pasalnya, ia mengalami tindakan pemerkosaan yang dilakukan oleh 4 orang remaja laki-laki yang merupakan temannya.

Tindakan pemerkosaan pun dilakukan oleh pelaku berinisial AS, BM, DP, dan AP di area semak-semak, Jalan Manggis, Kampung Poncol, Kelurahan Jakasetia, Bekasi Selatan, Kamis (23/1/2018) pukul 23.00 WIB

Mengetahui hal tersebut, orangtua korban pun akhirnya melaporkan kejadian yang menimpa anaknya ke Polres Metro Bekasi Kota.

“Awalnya korban diajak temannya berinisal AS ke kontrakan salah satu pelaku berinisial BM. Korban pun diajak minum minuman keras hingga mabuk. Kemudian korban dibawa ke area semak-semak dan digilir oleh 4 orang pelaku,” ujar Wakapolres Metro Bekasi Kota, AKBP Wijonarko, Kamis (8/2/2018).

Sampai saat ini, ketiga pelaku berinisial AS, BM, DP sudah diamankan oleh Polres Metro Bekasi Kota. Namun, salah satu pelaku berinisial AP masih dalam daftar pencarian orang (DPO).

“Kasus ini masih dalam proses pengembangan. Para pelaku pun akan dijatuhi hukuman sesuai Pasal 81 UU RI No.35Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak di bawah umur dengan maksimal kurungan 15 tahun penjara,” pungkasnya. (GUN)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*